gudang transit

Ingin Menghemat Anggaran? Terapkan Gudang Transit di Bisnis Berikut Ini

Kebutuhan bisnis akan gudang transit cukup urgent, khususnya bagi perusahaan bisnis dengan skala besar. Sebab, tanpa gudang tersebut, barang akan bertumpuk dan membuat proses distribusi dapat terhambat. Maka dari itu, guna meningkatkan produktivitas perusahaan dan menghemat anggaran, gudang tersebut perlu dihadirkan dalam bisnis. 

Namun demikian, tidak semua perusahaan menganggap pentingnya gudang transit. Sebagian besar di antara mereka lebih menyukai barang terdistribusi dan diletakkan pada satu tempat yaitu gudang penyimpanan. Padahal, ada gudang yang memang khusus untuk menyimpan keseluruhan produk dan ada gudang yang menyimpan produk sementara. Yang terakhir itulah dinamakan dengan gudang transit. 

Untuk lebih memahami bagaimana fungsi dan cara kerja gudang transit, artikel di bawah ini akan mengulasnya hingga tuntas. Di samping itu, pebisnis perlu mengetahui pengertian dari gudang transit supaya mendapat pemahaman lebih terstruktur. 

Apa Itu Gudang Transit

Salah satu komponen penting dalam perusahaan bisnis berskala besar adalah kehadiran gudang transit. Secara umum, gudang transit adalah gudang yang berfungsi sebagai penyimpanan barang dalam jangka waktu lebih singkat sebelum ke tangan konsumen. 

Kehadiran gudang tersebut dibutuhkan untuk mengatur alur dan proses distribusi dari bagian produksi, distributor, dan ke konsumen. Selain itu, gudang ini juga diperlukan karena mampu mengurangi anggaran dan meningkatkan produktivitas perusahaan. Tentu saja, ini hal baik dan sangat perlu diterapkan ke berbagai perusahaan bisnis. 

Fungsi Gudang Transit

fungsi gudang transit
Sumber: freepik.com

Adapun setelah memahami pengertian dari gudang transit, pebisnis perlu mengetahui berbagai fungsinya yaitu:

1. Sebagai Pusat Distribusi

Fungsi pertama yang harus diketahui pebisnis tentang gudang ini adalah tempat penyimpanan bahan sementara sebelum dikirim ke konsumen. Sering kali alamat yang dituju adalah alamat yang cukup sulit dijangkau. Maka dari itu, kehadiran gudang ini memudahkan pengiriman sehingga lebih cepat sampai. 

Baca Juga: Tujuan dan 3 Jenis Kegiatan Distribusi serta Contohnya dalam Bisnis

Selain itu, hal penting lainnya adalah kehadiran gudang tersebut mampu meminimalisir anggaran perusahaan. Tentu saja apabila pengiriman dilakukan dari perusahaan langsung ke lokasi tujuan akan memakan biaya yang besar. Maka, inilah pentingnya perusahaan besar memiliki gudang transit. 

2. Sebagai Area Konsolidasi

Fungsi kedua yang perlu diketahui oleh pebisnis adalah area konsolidasi. Mengapa demikian? Sebab, jika perusahaan Anda adalah perusahaan besar, peran gudang ini cukup krusial karena tempat pengelolaan barang hasil produksi untuk kemudian diantarkan ke tempat tujuan. 

Oleh karena itu, seperti yang tercantum pada fungsi pertama bahwa anggaran perusahaan menjadi minim. Sebab, perusahaan tidak perlu mengantarkan barang produksi untuk mencapai ke tempat tujuan konsumen. 

3. Sebagai Tempat untuk Memisahkan Barang

Jika perusahaan Anda berskala besar, apalagi menghasilkan berbagai macam produk, kehadiran gudang ini menjadi mutlak. Sebab, di gudang inilah ada banyak produk berkumpul untuk kemudian terpisahkan satu dengan lainnya. Sebagai contoh, dari pabrik pusat mengirimkan produk dalam jumlah banyak. Maka di gudang ini nantinya produk tersebut dipilah dan dipilih menjadi satuan yang lebih kecil. 

Sama halnya dengan fungsi pertama dan kedua, perusahaan pun hanya mengeluarkan anggaran tidak lebih besar daripada harus mengirimkannya satu per satu untuk sampai ke konsumen. 

4. Sebagai Tempat Melayani Konsumen

Kebutuhan akan gudang transit memudahkan perusahaan untuk menyampaikan produknya ke konsumen. Bahkan, tidak jarang justru konsumen datang untuk mengambil produknya agar tidak menunggu. Sebaliknya, perusahaan tidak perlu bersusah payah untuk mengantarkannya kepada konsumen. 

Itulah yang disebut dengan simbiosis mutualisme karena sama-sama saling menguntungkan. Perusahaan dapat menghemat anggaran karena tidak perlu mengantarkan produk ke konsumen. Sedangkan konsumen tidak perlu menanti lama karena dapat mengambil langsung produk ke gudang tersebut. 

5. Sebagai Tempat Penyimpanan

Fungsi yang terakhir adalah gudang tersebut mampu berfungsi sebagai tempat penyimpanan. Meskipun demikian, penyimpanan tersebut sifatnya sementara. Sebab, dalam jangka waktu tertentu produk akan disalurkan ke konsumen masing-masing. 

Baca Juga: 4 Proses Pengadaan Barang dan Jasa secara efektif

Setelah mengetahui berbagai macam fungsi dari gudang transit, perusahaan perlu membangun dan menerapkannya di dalam bisnis. Peningkatan produktivitas dan penghematan anggaran menjadi jaminan mutu ketika adanya gudang tersebut.

Agar bisnis semakin berkembang, kolaborasikan dengan RUN Market agar bisnis lebih terarah dan sesuai dengan minat konsumen. Sebagai platform kolaborasi, RUN Market menyediakan ruang bagi penjual dan konsumen sehingga proses transaksi lebih terarah dan terjamin. Gabung bersama RUN Market dan temukan partner terbaik Anda.

e-Procurement Platform untuk Solusi Pengadaan Perusahaan Anda

Daftar Gratis ! Jadwalkan Demo

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *